LETAKNYA yang sangat strategis yakni di jantung Kota Pandeglang memudahkan para pecinta kuliner untuk mencicipi menu yang ditawarkan. Ya, Dapoer Iboe resto, cookies, cake, dan bakery ini menawarkan berbagai menu makanan yang bervariatif.
Mulai dari makanan Sunda hingga Eropa. Sebut saja gurame goreng cobek dan otak-otak khas Dapoer Iboe yang disajikan bersama jus sirsak sehat yang siap menggoyang lidah Anda.
Saat memasuki restoran di Jalan KH Moch Idrus No 2, Pandeglang suasana hangat menyambut Anda, tatkala para pelayan Dapoer Iboe memberikan sambutannya dengan senyuman. Selain itu, berbagai fasilitas yang diberikan mampu memanjakan Anda untuk bersantai layaknya di rumah sendiri. Fasilitas tersebut seperti musala, pilihan tempat makan privasi, lesehan, duduk, gajebo, saung, dan hotspot gratis. Dan tentunya hal ini menjadikan Anda untuk betah berlama-lama di restoran yang mengusung konsep ruang Pandeglang Dulu ini.
Dalam cita rasa makanan yang disajikan, restoran yang dimiliki H Beni Sudrajat dan Hj Maryam Mahmudah ini tak kalah nikmatnya dengan cita rasa restoran lain. Seperti halnya gurame goreng cobek yang diolah dari bumbu olahan sendiri yang terdiri dari rempah-rempah pilihan dan gurame yang segar ini menciptakan rasa nikmat ketika masuk di tenggorokan Anda.
Menurut Rini Wahyuni, Manajer Dapoer Iboe, gurame goreng cobek ini merupakan menu unggulan yang paling banyak diminati pelanggan. Dalam pembuatannya, gurame yang sudah dikerat-keratkan ini di lumuri air jeruk nipis dan bumbu halus yang diolah dari rempah-rempah tradisional. Kemudian didiamkan sekira 30 menit dan langsung di goreng sampai matang dan kering. Setelah itu dicampur sambal yang dominan dengan cabai rawit, ungkap Rini di tempatnya bekerja, Jumat (12/4).
Rini menambahkan, pada dasarnya menu gurame cobek ini terdapat berbagai pilihan sajian yaitu dapat digoreng atau dibakar. Untuk menu gurame kami juga menawarkan menu gurame asam manis, bumbu rujak, acar, dan saos padang. Nah sambil menunggu hidangan ini disajikan, pelanggan dapat memesan otak-otak khas Dapoer Iboe yang dapat menjadi hidangan pembuka yang nikmat dirasa, tambah Rini.
Untuk menu otak-otak khas Dapoer Iboe ini menggunakan ikan tenggiri pilihan. Disajikan bersama sambal kacang menciptakan rasa yang menggugah selera untuk lanjut makan berat. Yang membedakan otak-otak khas Dapoer Iboe dengan buatan lainnya ini adalah komposisi ikan tenggiri dalam otak-otak khas Dapoer Iboe lebih banyak.
Sedangkan untuk menu minuman yang dapat melengkapi sajian kuliner ini, Anda dapat memesan jus sirsak sehat yang ditambah oleh gula merah. Menurut Rini, jus sirsak sehat ini selain dapat melepas dahaga dapat juga menyehatkan Anda. Jus sirsak sehat ini merupakan inovasi kami untuk menarik banyak pelanggan sekaligus membantu dalam pengobatan alternatif untuk pelanggan yang mengidap kolestrol, ujar Rini.
Bagi Anda yang ingin mencoba berwisata kuliner di Pandeglang, Dapoer Iboe resto, cookis, cake, dan bakery ini dapat menjadi alternatif tempat yang pas. Dalam jam operasinya, restoran yang berdiri sejak Juli 2008 ini buka setiap hari dari 09.30-22.00. Untuk malam minggu, disediakan pula live music. (RB)
sumber dipostkan kembali oleh ensiklopebanten.wordpress.com
Postingan Terbaru Lain-nya :
[archives]